Pendidikan Jasmani

Pada jurusan Pendidikan Jasmani mahasiswa akan belajar banyak hal terkait kesehatan fisik maupun mental. Mulai dari aturan dalam berolahraga, peningkatan fungsi fisik, nutrisi, strategi dan taktik, juga metode pengajaran olahraga.

Maka ketika berkuliah di Program Studi Pendidikan Jasmani ini, mahasiswa juga akan menjalani banyak praktik hampir semua jenis olahraga yang ada seperti renang, basket, voli, atletik, woodball, serta sepak bola yang tentunya selalu berada di luar kelas.

Meski begitu, mahasiswa juga akan dapat teori di kelas ya. Karena mau bagaimana pun, terdapat pengetahuan seputar olahraga yang perlu didalami.

Peluang kerja lulusan Pendidikan Jasmani, bukan hanya guru saja satu-satunya profesi yang bisa diraih.

Beberapa contoh pekerjaan yang bisa dipilih selain guru antara lain menjadi seorang penyiar olahraga, instruktur olahraga, dosen, dan terapis fisik. Sebenarnya ada banyak lagi prospek kerja lainnya, bahkan lulusan juga bisa berwirausaha. Contoh usaha yang bisa dikembangkan yakni fitness center atau reflexology.

Profesi-profesi yang bisa dipilih lulusan Jurusan Pendidikan Jasmani antara lain:

  1. Pelatih Olahraga / Instruktur Olahraga
  2. Guru Pendidikan Jasmani/Guru Olahraga
  3. Atlet
  4. Wirausaha (Entrepreuner)
Bagikan Artikel