Profile Prodi Pendidikan Jasmani

Gelar Lulusan

Sarjana Pendidikan (S.Pd.)

Deskripsi

Prodi Pendidikan Jasmani adalah salah satu dari enam prodi di Institut Pendidikan Nusantara Global. Prodi ini menyelenggarakan Pendidikan Jasmani dengan tujuan menghasilkan lulusan dalam bidang pengajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan dilingkungan Satuan Pendidikan dengan kualifikasi sarjana pendidikan (S1) yang unggul, profesional, terampil, dan peka terhadap kelestarian lingkungan sosial masyarakat. Lulusan Jurusan Pendidikan Jasmani juga dibekali keterampilan manajemen penyelenggaraan pertandingan olahraga, intertainment olahraga, sport interpreneurship, journalism, dan kemampuan menjadi pelatih cabang olahraga. Prodi ini memiliki mahasiswa yang berprestasi dalam bidang akademis dan atlet dalam berbagai cabang olahraga baik tingkat daerah, maupun nasional

Profil Lulusan

Profil lulusan adalah kemampuan dan peran yang diharapkan oleh lulusan program studi di masyarakat maupun di dunia kerja. Profil ini adalah outcome pendidikan yang akan dituju. Profil lulusan program studi ini akan membentuk mahasiswa yang dapat berperan menjadi:

  1. Tenaga Pendidik Pendidikan Jasmani yang memiliki kepribadian, dan memiliki kemampuan pedagogik dan profesionalisme.
  2. Peneliti pendidikan jasmani sehingga mampu mengembangkan metode dan setrategi pembelajaran penjas di tingkat pendidikan dasar dan menengah.
  3. Pembina dan pelatih cabang olahraga
  4. Sport Interpreneurship
  5. Journalism
  6. Instruktur pada condition training, pusat-pusat kebugaran, serta Out Bound
  7. Kewirausahaan Sosial
  8. Literasi Digital
Bagikan Artikel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *